JAKARTA – Magma Entertainment, bersama Rapi Films, Caravan Studio, dan Dunia Mencekam Studios, telah menghadirkan official poster film horor terbaru mereka, “Pemukiman Setan” yang merupakn buah karya sutradara berbakat, Charles Gozali. Sebelumnya Charles Gozali juga memenangkan penghargaan lewat film “Qodrat”.
Poster tersebut memperlihatkan sosok yang akan menjadi mimpi buruk bagi karakter-karakter dalam film ini. Ketegangan dan kengerian terpancar jelas dari poster utama film, yang juga mencerminkan ketegangan para karakternya.
Maudy Effrosina sebagai Alin, Bhisma Mulia sebagai Gani, Daffa Wardhana sebagai Fitrah, dan Ashira Zamita sebagai Zia terlihat menunjukkan ekspresi tegang dan ketakutan di poster karakter masing-masing. Sementara itu, Adinda Thomas sebagai Sukma dan Teuku Rifnu Wikana sebagai Urip turut melengkapi unsur kengerian dalam poster karakter.
Produser film Pemukiman Setan, Linda Gozali menyatakan optimisme mereka terhadap penayangan film ini sebagai film pembuka tahun. “Melalui official poster ini, kami berharap dapat menarik perhatian penonton, membuat mereka penasaran, dan akhirnya menyaksikan film ini di bioskop mulai 25 Januari 2024,” ungkap Linda Gozali.
Lebih lanjut, Linda Gozali mengungkapkan bahwa film ini tidak hanya membawa ketakutan, tetapi juga ketegangan yang intens. Keseramannya telah diuji oleh penonton yang berkesempatan menyaksikan film ini saat Asian Premiere di Jogja-Netpac Asian Film Festival (JAFF) 2023 pada 1 Desember 2023.
Para penonton memberikan testimoni positif, seperti yang diungkapkan oleh aktor Arbani Yasiz, yang menyebut cerita film sebagai sebuah cerita yang berhasil. Dirinya juga menilai para pemainnya, termasuk Maudy Effrosina, Bhisma Mulia, Daffa Wardhana, dan Adinda Thomas mampu memerankan karakter yang mereka usung. Mereka menyoroti bahwa film ini tidak hanya tentang horor, tapi juga menawarkan aksi yang mendalam dalam ceritanya.
Film Pemukiman Setan menceritakan kisah mencekam seorang anak perempuan yang mengalami trauma kekerasan keluarga dan terjebak dalam perampokan rumah antik bersama tiga temannya. Tanpa mereka sadari, rumah tersebut menyimpan rahasia terkutuk yang mengancam keselamatan jiwa mereka.
Para pecinta film horor diundang untuk merasakan kengerian “Pemukiman Setan” mulai 25 Januari 2024, eksklusif di bioskop-bioskop tertentu. Jangan lewatkan pula roadshow Pemukiman Setan yang akan segera digelar di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Untuk informasi terkini mengenai “Pemukiman Setan,” pantau sosial media @pemukimansetan dan @rapifilms. Saksikan dan nikmati pengalaman menegangkan yang tak terlupakan bersama lewat film ini./ JOURNEY OF INDONESIA