JAKARTA — Akhir pekan di Jakarta kian berdenyut dengan hadirnya ribuan pecinta alam bebas dan olahraga ekstrem yang memadati Jakarta International Convention Center (JICC), Sabtu (3/5). Deep & Extreme Indonesia 2025 kembali membuktikan eksistensinya sebagai festival terbesar yang merayakan gaya hidup petualang.
Hari kedua pameran ini berlangsung penuh energi. Sejak pagi, antrean pengunjung terlihat mengular di pintu masuk Hall B, membuktikan bahwa gairah terhadap aktivitas ekstrem dan dunia bawah air tak pernah surut. Di dalam area pameran, berbagai atraksi, kompetisi, dan sesi interaktif menjadi magnet utama.
Sorotan utama datang dari kompetisi lintas disiplin yang berhasil menyedot perhatian massa. Atraksi atlet BMX dalam lompatan “bunny hop” membuat decak kagum bergema di antara penonton, sementara adu strategi dalam arena airsoft membawa ketegangan tersendiri. Tidak ketinggalan, kompetisi mermaid dengan balutan warna-warni kostum menambah suasana unik yang hanya bisa ditemukan di DXI.
Namun DXI bukan sekadar aksi. Di balik riuhnya kompetisi, panggung talk show menjadi ruang refleksi dan inspirasi. Berbagai narasumber dari dunia selam, konservasi, hingga olahraga ekstrem perempuan, berbagi pengalaman yang membuka cakrawala baru. Kehadiran tokoh-tokoh seperti Farwiza Farhan, Satya Winnie, dan Nunung Hasan menghadirkan kisah nyata perjuangan yang jarang terdengar, namun sangat membekas.

“DXI 2025 bukan hanya pameran, tapi ruang pertemuan bagi mereka yang mencintai adrenalin dan eksplorasi, sekaligus ingin memberi dampak positif bagi alam,” ujar Irfant Rifani, selaku Project Manager DXI 2025, kepada media.
Sementara itu, gelombang pengunjung juga memenuhi area belanja yang menawarkan diskon besar-besaran dari brand-brand outdoor ternama. Tak sedikit pengunjung datang dengan misi khusus: berburu peralatan selam, hiking, dan perlengkapan overland dengan potongan harga mencapai 70 persen. Salah satu daya tarik terkuat adalah promo dari Bank BRI, di mana pengunjung hanya perlu membayar Rp 1 untuk tiket masuk jika menggunakan produk BRI — sebuah gebrakan yang langsung viral sejak hari pertama.
Selain kompetisi dan promo, pengunjung juga diajak mengeksplorasi berbagai wahana seru lewat program DXI Passport. Dengan menjelajahi zona-zona seperti Scuba Experience, Test Ride Adventure Bike, hingga Simulasi Paragliding, para peserta bisa mendapatkan stempel yang kemudian ditukar dengan kesempatan memenangkan hadiah harian melalui undian.
Pameran ini masih akan berlangsung hingga Minggu, 4 Mei 2025. Tiket bisa diperoleh secara langsung di lokasi maupun melalui pembelian daring di situs resmi. Untuk harga tiket reguler dipatok Rp 50.000, namun tetap tersedia tiket spesial hanya Rp 1 untuk pengguna layanan BRI tertentu./ JOURNEY OF INDONESIA | eR Bee