JAKARTA – PT Bank BTPN Tbk (Bank BTPN) merayakan Hari Pelanggan Nasional 2024 dengan mempertegas komitmennya dalam memberdayakan nasabah purnabakti, membantu mereka mencapai kehidupan yang lebih sejahtera dan bermakna pasca-pensiun.
“Hari Pelanggan Nasional adalah momen penting bagi kami untuk menunjukkan rasa terima kasih kepada nasabah, terutama mereka yang telah memasuki masa purnabakti. Para pensiunan adalah bagian inti dari misi kami untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. Kami berkomitmen untuk terus mendukung mereka dalam menjalani kehidupan yang lebih baik,” ujar Purnomo B Soetadi, Head of Retail Lending Business, Bank BTPN.
Sebagai bagian dari perayaan Hari Pelanggan Nasional 2024, Bank BTPN menggelar Pekan Purnabakti di Kantor Cabang Cililitan, Jakarta, Rabu (4/9). Acara ini menggandeng mitra kerja PT TASPEN (Persero) dan PT ASABRI (Persero) untuk memperkuat dukungan bagi kesejahteraan nasabah pensiunan.
“Kami mengapresiasi inisiatif Bank BTPN dalam memberdayakan nasabah pensiunan melalui program seperti Pekan Purnabakti. Langkah ini sejalan dengan visi kami untuk menjamin kesejahteraan masyarakat di masa pensiun serta mendukung mereka dalam pengelolaan keuangan,” ujar Ariyandi, Direktur Operasional PT TASPEN (Persero).
Khaidir Abdurrachman, Direktur Hubungan Kelembagaan ASABRI, juga menyambut baik langkah ini. “Inisiatif Bank BTPN sejalan dengan misi ASABRI dalam memberikan kesejahteraan kepada peserta kami. Kami berharap Bank BTPN bisa menjadi mitra strategis dalam memberikan layanan optimal bagi nasabah purnabakti.”
Pekan Purnabakti 2024 menjadi ajang bagi nasabah purnabakti untuk berinteraksi melalui berbagai kegiatan, seperti menyanyi, menari, dan menghadiri bazar. Nasabah juga bisa memanfaatkan layanan kesehatan gratis, termasuk pemeriksaan dasar dan konsultasi oleh dokter dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
Bagi nasabah yang tidak bisa hadir, layanan kesehatan tetap dapat diakses di kantor cabang terdekat atau melalui telemedisin gratis via WhatsApp.
Dalam periode Januari-Juni 2024, 847 nasabah telah menikmati layanan kesehatan secara langsung, 10.437 nasabah mengikuti webinar kesehatan, dan 1.421 nasabah memanfaatkan layanan telekonsultasi dari program Daya Bank BTPN.
Sebagai bagian dari Hari Pelanggan Nasional, para pejabat Bank BTPN juga menyambut nasabah pensiunan dan nasabah Bisnis Mikro di 29 Area Bisnis Purna Bakti dan 26 Area Bisnis Mikro, di kota-kota besar seperti Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, dan Makassar.
“Kami sadar bahwa masa pensiun adalah fase penting yang membutuhkan perhatian khusus. Kami akan terus menghadirkan solusi finansial dan inisiatif yang bernilai tambah agar nasabah purnabakti dapat menjalani masa pensiun dengan sehat, bahagia, dan bermakna,” tutup Purnomo./ JOURNEY OF INDONESIA | iBonk