JAKARTA – Transformasi digital dalam industri emas semakin nyata dengan hadirnya layanan Bullion Services di Indonesia. Layanan yang dikenal sebagai ‘bank emas’ ini resmi diluncurkan oleh Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia (BSI) pada Rabu (26/02/2025) di The Gade Tower, Jakarta. Peresmian ini dilakukan oleh Presiden Prabowo Subianto serta dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.
Sebagai pelaku utama dalam digitalisasi emas, turut serta dalam peluncuran Bullion Services dengan menghadirkan booth dan ATM Emas yang telah diperkenalkan sejak 2019. Dari enam pedagang emas fisik digital yang memiliki lisensi resmi dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI), LAKUEMAS menjadi satu-satunya yang memiliki ATM Emas, memungkinkan pengguna untuk menarik emas fisik dengan mudah.
CEO LAKUEMAS, Edy Setiawan, menyatakan bahwa kehadiran Bullion Services menjadi tonggak penting dalam penguatan ekosistem emas di Indonesia. “Kami mengucapkan selamat atas peluncuran Bullion Services dari Pegadaian dan BSI. Langkah ini menjadi dorongan besar bagi inklusi keuangan dan investasi emas di Tanah Air. Sebagai bagian dari CMK Group, LAKUEMAS siap menjadi mitra terpercaya dalam investasi emas digital bagi masyarakat Indonesia,” ujar Edy.
Ia juga menambahkan bahwa kehadiran Bullion Services akan mempererat hubungan strategis antara sektor swasta dan institusi keuangan nasional. Hal ini sejalan dengan visi pemerintah dalam membangun pasar emas yang lebih transparan dan mudah diakses oleh masyarakat luas. “Kami berharap kolaborasi ini semakin memperkuat sektor emas nasional serta memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia,” tambahnya.

Sebagai platform investasi emas berbasis digital, LAKUEMAS menawarkan fleksibilitas tinggi bagi pengguna dalam bertransaksi, baik secara digital maupun fisik. Pengguna dapat mengakses layanan melalui aplikasi yang telah diunduh lebih dari 1,5 juta kali, serta melalui Butik LAKUEMAS yang melayani jual beli emas dan gadai secara offline.
Keunggulan LAKUEMAS juga terletak pada kemampuannya untuk mengonversi saldo emas digital menjadi emas fisik atau perhiasan emas. Dengan jaringan ritel yang luas, termasuk kerja sama dengan merek perhiasan ternama seperti MONDIAL, Frank & co., dan The Palace Jeweler, pengguna memiliki beragam pilihan untuk mengoptimalkan investasi mereka.
Investasi emas terus menjadi pilihan utama dalam menghadapi inflasi dan ketidakstabilan ekonomi global. Dengan nilai yang cenderung meningkat, emas menawarkan perlindungan terhadap inflasi dan gejolak finansial. Selain memiliki likuiditas tinggi, emas juga dianggap lebih stabil dibandingkan aset investasi lainnya.
Sebagai bagian dari ekosistem CMK Group, LAKUEMAS tidak hanya menyediakan layanan investasi yang aman dan terjangkau, tetapi juga memperkuat posisinya sebagai pelopor dalam digitalisasi emas di Indonesia. Dengan regulasi yang jelas dan dukungan infrastruktur yang kuat, LAKUEMAS terus berkomitmen untuk menghadirkan inovasi dalam investasi emas digital, sejalan dengan perkembangan industri keuangan di era digital.
Dengan berbagai fitur unggulan dan jaringan ekosistem yang luas, LAKUEMAS semakin mempertegas perannya sebagai pemimpin dalam ekosistem emas digital di Indonesia. Peluncuran Bullion Services menjadi momentum bagi LAKUEMAS untuk terus berkontribusi dalam pertumbuhan sektor emas nasional serta mendorong inklusi keuangan yang lebih luas./ JOURNEY OF INDONESIA | iBonk