Jakarta Fair Kemayoran ke 54 resmi dibuka malam ini, Rabu (14/6). Event tahunan yang akan berlangsung hingga 16 Juli mendatang itu secara resmi dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo.
Mengambil tema ‘Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia’, Jakarta Fair 2023 akan menampilkan sederet hiburan dari berbagai industri yang dapat dinikmati. Selain itu pengunjung juga bisa berbelanjan perkelengkapan rumah, wisata kuliner, pakaian, hingga konsultasi kesehatan di sini.
Sementara subtema dari event ini adalah ‘Warga Bangsa Indonesia meningkatkan kreatifitas produk-produk Indonesia dan berjuang terus sampai sukses-Indonesia Jaya, Rakyatnya Sejahtera’.
Sebagai ajang pameran terbesar di Asia Tenggara yang sudah memasuki setengah abad, Jakarta Fair Kemayoran diharapkan mampu menarik pengunjung hingga 6,9 juta dengan total transaksi Rp7,3 triliun.
Ratusan stand sudah disiapkan dan berjejer di seluruh area Jakarta Fair 2023 ini, bahkan juga disediakan panggung hiburan musik untuk menemani pengunjung.
Event Jakarta Fair Kemayoran ini sudah sangat akrab dengan warga Jakarta, setiap tahun kehadirannya selalu ditunggu oleh masyarakat Jakarta dan menjadi penanda HUT Kota Jakarta yaitu pada tanggal 22 Juni.
Bagi masyarakat yang ingin berkunjung diinfokan bahwa jam buka Jakarta Fair Kemayoran sendiri setiap hari dengan waktu operasional yang berbeda-beda:
Senin-Kamis: 15.30 – 22.00 WIB, Jumat: 15.30 – 23.00 WIB, Sabtu dan Minggu: 10.00 – 23.00 WIB, dan Hari Libur: 10.00 – 23.00 WIB
Sementara untuk harga tiket masuk dibedakan juga sesuai penentuan hari:
Senin: Rp 30.000, Selasa – Kamis: Rp 40.000, Jumat – Minggu: Rp 50.000.
Pengunjung bisa berbelanja, naik beberapa wahana yang tersedia, ikut undian di beberapa outlet, menonton konser dari beberapa artis ternama Indonesia yang sehari dijadwalkan 3 artis akan manggung, dan cek kesehatan juga.
Untuk menonton konser, pengunjung perlu membeli tiket khusus yang bundle dengan tiket masuk yang bisa dicek melalui website jakartafair2023.com. Harganya pun beragam mengikuti siapa yang menjadi bintang tamunya dan jadwal tampilnya weekend atau weekdays./ JOURNEY OF INDONESIA