JAKARTA – PT Tri Sakti Purwosari Makmur (KT&G TSPM) Indonesia, dengan merek sigaret JUARA, kembali memperkenalkan kampanye terbarunya bertajuk #Juarakanhidupmu. Acara peluncuran berlangsung meriah di Urban Forest Cipete, Jakarta pada 2 Juli 2024.
Produk sigaret JUARA ini, sebelumnya telah meraih hati para penikmatnya melalui varian Teh Manis. Kini, JUARA terus berinovasi dengan meluncurkan varian baru seperti JUARA Mangga, JUARA Jambu, dan yang paling terbaru dari kategori SKM, yaitu JUARA Click Mango.
JUARA Click Mango adalah inovasi terbaru dengan filter dan kapsul rasa mangga, dirancang untuk memenuhi tuntutan perubahan zaman dan selera konsumen yang dinamis. Dalam menghadapi persaingan ketat di industri sigaret, dan terus berupaya mengeksplorasi produk modern tanpa melupakan akar tradisi lokal Indonesia.
“JUARA berkomitmen untuk selalu menjawab tantangan perubahan dan tetap menjadi pilihan utama. Kami merangkum semangat ini dalam kampanye terbaru #JuarakanHidupmu,” ujar Brand Manager JUARA, Sugiono Susilo.
Kampanye ini menekankan bahwa setiap tantangan adalah peluang untuk berkembang, mendorong individu untuk berani menghadapi rintangan dan perubahan dengan semangat dan percaya diri. Kualitas seorang pemenang tercermin dari kegigihan dan dedikasi, yang mampu mengubah hambatan menjadi batu loncatan menuju kesuksesan.
Selain memperkenalkan produk dan kampanye #Juarakanhidupmu, acara satu hari ini mengajak publik untuk berani menghadapi tantangan dan melakukan perubahan positif demi menggapai mimpi. Acara ini juga melibatkan pegiat seni Raim Laode, yang sukses meniti kariernya dari nol hingga mencapai keberhasilan.
Sugiono menambahkan bahwa kampanye ini bertujuan untuk mengajak semua yang hadir untuk menyuarakan ajakan kepada publik agar berani menghadapi tantangan, mewujudkan mimpi, dan merayakan semangat #JuarakanHidupmu.
Hadir sebagai sosok inspiratif, Raim Laode memberikan pengalaman berharga dalam mewujudkan mimpinya sebagai stand-up comedian, aktor, penulis lagu, dan penyanyi. Perjalanan Raim yang dimulai sejak 2014 tidaklah mudah, namun berkat tekad kuat dalam menaklukkan rintangan, kini perjuangannya membuahkan hasil yang manis.
Kisah Raim Laode, pria kelahiran Desa Liya Togo-Wakatobi, diharapkan dapat menginspirasi audiens dengan semangat perubahan yang ingin disebarkan JUARA. “Saya memulai mimpi dari tempat yang jauh dari ibukota, dari bawah. Jika sekarang banyak orang mengenal dan mengapresiasi karya-karya saya, itu karena mimpi yang berani diperjuangkan. Jangan segan berjuang, dan berani bermimpi,” tutur Raim Laode.
Menutup acara, Sugiono berharap kegiatan ini dapat memberikan semangat positif bagi seluruh kalangan di tanah air. “Kita terus bergerak mengejar mimpi, serta menularkan inspirasi, keberanian, dan kepercayaan diri kepada seluruh generasi. Jangan takut tantangan, #JuarakanHidupmu!” tutupnya./ JOURNEY OF INDONESIA